Dukung Hak Atas Pangan, BSIP DIY Ikuti Festival Lumbung Mataraman
YOGYAKARTA - (16/10/2024) Bertepatan dengan peringatan Hari Pangan Nasional, Festival Lumbung Mataraman (FLM) 2024 diselenggarakan di Lapangan Kenari, Umbulharjo. Mengusung tema "Hak Atas Pangan Untuk Kehidupan dan Masa Depan Yang Lebih Baik", FLM dilaksanakan selama 2 Hari.
Rangkaian acara FLM dibuka oleh Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X. Dalam sambutannya, Sri Paduks menyampaikan bahwa Ketahanan Pangan bukan sekedar memenuhi kebutuhan dasar tapi merupakan pondasi kesejahteraan bangsa.
"Mari kita jaga warisan leluhur serta mengembangkan potensi p angan lokal demi masa depan yang lebih baik", himbau Sri Paduks kepada seluruh peserta dan pengunjung FLM.
Plt. Kepala DPKP DIY menjelaskan bahwa FLM merupakan bentuk komitmen Pemda DIY dalam mewujudkan kemandirian pangan masyarakat melalui pendayagunaan sumber daya, kelembagaan dan budaya.
"Selain itu, FLM ini juga bertujuan untuk mengedukasi masyarakat dalam melaksanakan diversifikasi konsumsi pangan lokal untuk mewujudkan masyarakat yang sehat, aktif dan produktif", lanjut R. Hery Sulistio.
Dalam kesempatan FLM tersebut, BSIP DIY berpartisipasi dalam kegiatan pameran dengan menampilkan produk olahan makanan UMKM yang telah memiliki atau sedang dalam proses pengajuan SNI Bina UMK. Selain itu, juga ditampilkan POC, biosilika dan asap cair hasil produksi BSIP DIY.